Begini Pola Makan Untuk Atlet



Para Atlet sepakbola sedang bersantap siang

Pola Makan untuk atlet tidaklah sama dengan orang biasa. hal ini dikarenakan atlet lebih banyak mengeluarkan tenaga daripada orang kebanyakan. ada beberapa makanan yang dianjurkan untuk atlet. Berikut Pola Makan untuk Atlet.

Bagi para atlet, asupan gizi dalam makanan yang mereka konsumsi sangatlah menentukan kondisi tubuh saat bertanding dan latihan. Misalnya bagi atlet renang yang akan berlaga di Olimpiade mendatang, agaknya asupan gizi yang mereka perlukan harus dipastikan cukup, terutama pada saat sesi latihan, karena mereka akan mengikuti beberapa sesi latihan, dan dalam setiap sesi latihan tersebut mereka harus berenang antara empat sampai delapan kilometer per sesi.

Ahli Gizi Alex Popple yang menangani tim perenang Inggris mengatakan, penting bagi para atlet untuk mengonsumsi cemilan setiap pergantian sesi latihan. Ada sekitar dua sesi latihan tiap harinya yang akan dijalani oleh tim renang Inggris (Great Britain) menjelang Olimpiade. Oleh karena itu, perut para atlet tidak bisa dibiarkan kosong, namun juga jangan diisi dengan makanan yang terlalu berat untuk mencegah kram perut.

Meminum minuman yang mengandung rehydrate juga sangat dianjurkan agar karbohidrat mudah dicerna dengan cepat untuk mengisi glikogen pada otot. Jenis makanan yang mengandung protein juga diperlukan untuk merangsang perbaikan dan rekondisi serat-serat otot. 

Selanjutnya, buah segar dan sayuran juga harus dikonsumsi untuk memberikan vitamin. Jenis makaanan yang mengandung banyak mineral, untuk membantu para atlet mentolerir stres yang mungkin akan terjadi selama proses latihan. 

Makan makanan yang tepat juga dapat mempengaruhi kecepatan para atlet dalam berlomba. Tidak hanya bagi para atlet renang, hal ini juga berlaku untuk para atlet lari, bersepeda, dan kano sprint. Yang paling penting adalah, jangan sampai para atlet mengalami dehidrasi. 

Biasanya dehidrasi akan terjadi ketika venue atau tempat bertanding sangat panas. Namun, hal ini sepertinya tidak terlalu dikhawatirkan mengingat prediksi cuaca di London yang diperkirakan tidak akan terlalu panas selama pelaksanaan Olimpiade mendatang.

Artikel Terkait

Previous
Next Post »