SUSAH PAYAH, SAMATOR TUNDUKAN ELEKTRIK PLN

Surabaya Samator (hijau), bersusah payah menundukan Jakarta Elekrtrik PLN (merah) dengan skor 3-2)
Misi Surabaya Bhayangkara Samator mengejar status juara putaran pertama Proliga 2017, berjalan cukup berat. Menghadapi Jakarta Elektrik PLN pada Seri III di Batam, Samator hanya meraup dua poin hasil kemenangan 3-2 (25-21, 20-25, 25-23, 23-25, 15-8) di Sport Hall Temenggung Abdul Jamal, Sabtu (11/2).
Pada awal-awal set pertama, kedua tim masih terlihat terlambat panas. Baik Samator atau Elektrik PLN beberapa kali membuat kesalahan servis. Namun perlahan, kedua klub menyuguhkan permainan atraktif yang menghibur penonton. Saling susul menyusul poin mewarnai jalannya pertandingan ini.
Samator yang dipimpin kapten tim Mahfud Nurcahyadi mulai menunjukkan kelasnya sebagai juara bertahan. Blok yang kokoh dan spike keras nan akurat membuat Samator unggul atas Elektrik PLN dengan skor 25-21 pada akhir set pertama.
Pada set kedua, permainan Elektrik PLN mulai membaik. Tampak dari keunggulan anak asuhan Victor Laiyan yang unggul 5 poin dari Bhayangkara dalam posisi 18-13. Pada akhir set kedua, Elektrik PLN mampu menyamakan skor 1-1 setelah unggul 25-20.
Permainan atraktif masih tersaji pada set ketiga. Bahkan skornya sangat ketat. Kembali Samator memimpin 2-1 setelah memenangkan set ketiga dengan skor 25-23.
Pada set keempat, Elektrik PLN yang dikapteni Heryanto membuat perlawanan sengit.  Mereka memaksa skor kembali imbang 2-2 dengan keunggulan 25-23 pada akhir set keempat.
Tak mau ternoda kekalahan perdana, Samator menyengat pada set penentuan. Kekompakan tim besutan Ibarsjah Djanu Tjahjono mulai terlihat. Sementara, Elektrik PLN justru mulai sering membuat kesalahan. Alhasil, Samator mampu unggul 15-8 sekaligus menuntaskan perlawanan Elektrik PLN dengan skor akhir 3-2.
Pelatih Elektrik PLN, Victor Laiyan mengaku cukup puas dengan raihan ini. Meski kalah, tapi anak asuhnya mampu mengimbangi juara bertahan Proliga tersebut dengan memaksa memainkan set kelima. "Samator sudah terbentuk lama dan merupakan satu kesatuan yang utuh sementara tim kita baru terbentuk pada musim ini, tapi kita mampu mengimbangi mereka," urai Victor.
Sementara itu, kapten Jakarta Elektrik PLN, Heryanto mengaku timnya sudah bermain maksimal serta telah all-out mengeluarkan kemampuan terbaiknya. "Melawan pemuncak klasemen merupakan pertandingan yang sangat melelahkan, meski kalah, tapi saya tidak terlalu kecewa," akunya.
Pelatih Samator, Ibarsjah mengaku puas pertandingan perdana pada Seri III di Batam ini berhasil dilaluinya dengan baik. "Semua klub sangat kuat dan merata pada tahun ini," ujar Ibarsjah.
Namun, dia juga akan mengevaluasi anak asuhnya yang kerap melakukan kesalahan servis. "Rata-rata kita membuat lima kali service error tiap set-nya," keluhnya.
Hal tersebut sangat disayangkan, dengan membuang poin percuma tersebut, lawan bisa mengambil keuntungan dengan mudah. "Mereka terlalu percaya diri, jadi lengah," kata Ibarsjah.
Dengan hasil ini, Samator semakin mantap di puncak klasemen sementara Proliga 2017 dengan raihan 12 poin hasil empat kali kemenangan. Sementara, posisi Elektrik PLN masih berada di peringkat keempat dengan 5 poin dari dua kali menang dan dua kali kalah. 

jawapos.com

Artikel Terkait

Previous
Next Post »